Rabu, 29 November 2023

MOTIVASI MENULIS DAN MENERBITKAN BUKU

 

KBMN PGRI malam ini menginjak pertemuan ke-20,dengan dibersamai moderator Sim Chung Wei,dan Narasumber Dail Ma'ruf,M.Pd,dengan tema Pemasaran dan tekhnik promosi buku.Narasumber berkata

ingatlah -- bahwa manusia  masuk pada fase SEJARAH --- Itu dimulainua sejak ditemukan TULISAN

jadi siapapun yanDan lakukan itu setiap hari -- non stop -- hingga nyawa berpisah dari raga.g ingin --- masuk dalam lingakaran peradaban manusia --- maka mulailah malam ini menulis.Kalau perlu buatlah di kamar kita sebuah moto -- aku menulis maka aku ada-- dan aku abadi selamanya.Ada 5 macam yang memotivasi narasumber dalam menulis,pertama : karena dalam agama saya islam -- Tuhan menurunkan wahyu pertamanya memerintahkan untuk Membaca.Bacalah, dengan menyebut nama Tuhanmu yang menciptakan, menciptakan manusia dari segumpal darah, bacalah dan Tuhanmu maha mulia, yang mengajarkan manusia dengan perantaraan qolam (tulisan),kedua:  Dari berbagai leteratur kita faham, bahwa buku adalah gudangnya ilmu dan membaca adalah pintunya, maka agar banyak ilmu maka kudurajin baca. Namun akan makin kuat dalam ingatan jika apa yang dibaca-- kita tuliskan intisarinya.

Ketiga: dari SD hingga SMA saya hampir tak megalami peringkat di luar 3 besar. dan apa rahasianya, karena saya senang menyalin rangkuman yang ada di buku paket ke dalam buku tulis dengan bahasa sendiri.Motivasi keempat: Karena dengan saya menulis setiap hari --seperti mantra om jay--- saya membuktikan bahwa banyak keajaiban terjadi,Kelima: Menulis menjadikan saya banyak pahala insya allah -- dan pahalanya jariyah -- terus mengalir.karena tulisan kita bila tentang kebaikan --lalu orang yang baca berbuat baik, dan menyampaikan pada orang lain --maka berlipat pahala terus dan terus menerus.


Alhamdulillah -- dan terima kasih ke om Jay dan TSO yang telah buat Portal melintas.id .saya bareng Om Brian, pak Ahmad fatch, bu Lely, pak De dan editor mas yafi -- kami setiap hari megawal agar minimal sehari bisa tayangkan 50 artikel berasama 20 penulis yang gabung di CC dan CMS.Saya yakin akan tumbuh dan berkembang jadi portal berita On line seperti detik.com dan ROL atau Republika on Line dan Kompasiana. kedua menerbitkan Buku, mengapa harius menerbitkan buku.Ada 3 alsan mengapa Kita Wajib menerbitkan buku,pertama karena Buku adalah Mahkota bagi penulisnya, artinya kita sudah sejajar dengan para raja dan ilmuwan--punya karya buku,Alasan kedua: Karena hanya dengan buku itulah maka nama kita akan abadi. Meski jasad telah tiada kembali menyatu dengan bumi --- namun ide dan gagasan kita dalam karya Buku akan tetap ada, bahkan kalau di up load -- sedunia bisa menikmati dan membacanya.Alasan ketiga : Dengan Buku juga saya membuktikan dapat rejeki tambahan, baik mebantu mengedikan buku orang lain, maupun saya semkin piawai dalam mengolah kata-kata.


Senin, 27 November 2023

BLOG sebagai Media Dokumentasi Refleksi Diri Siswa

 

Malam hari ini KBMN PGRI Menginjak pertemuan ke 19,dengan moderator Ahmad Sholeh,S.Pd.Gr.dan narasumber Bambang Purwanto,S.Kom,Gr.CPS.CPPS.Ced.MEP,dengan tema Blog sebagai media dokumentasi refleksi diri siswa.

Manfaat blog yaitu untuk membantu pelaksanaan proses pembelajaran siswa.


Narasumber menceritakan prosesnya.

Saya menyiapkan tampilan untuk memudahkan setiap siswa per kelas dalam mengkakses pembelajaran yang saya buat. Caranya bisa klik
1. Klik tanda bintang yang pertama
2. Klik menu pembelajaran kemudian pilih semester dan tahun ajaran yang sesuai
3. Klik banner sebelah kanan yang bertuliskan Informatika

Narasumber memberi contoh dengan satu kelas.




Ini tampilan saat pembelajaran terakhir sebelum ASAS,Setiap siswa diakhir pembelajaran diberikan kesempatan untuk mengisi Refleksi Diri. Tujuannya agar siswa bisa menyampaikan apa yang dirasakan saat pembelajaran dan memberikan masukan kepada saya.

Linknya ada disini
https://penamrbams.id/poin-refleksi-diri-kelas-8a-smp-taruna-bakti-bandung-semester-ganjil-ta-2023-2024/ .Link yang diisi oleh siswa akan masuk ke dalan google spreadsheet.Data yang ada di google spreadsheet di copy ke Excel di file yang sudah siapkan secara terus menerus datanya setiap minggu.Data di Excel diolah. Diurutkan berdasarkan abjad. Setiap siswa yang mengisi akan diberikan poin 15.Poin dikonversi ke nilai juga. Sebagai Contoh bila siswa di pertemuan Ke 1 hadir dan mengisi Refleksi Diri maka poinnya 15 dan Nilainya 100.

Cara menghitung nilai adalah :
Poin yang diperoleh dibagi Total Poin sampai minggu ini dikaji 100.
Contoh :
Siswa A
Pertemuan 1 mengisi
Pertemuan 2 mengisi
Maka Poin =:30
Nilai (30/30)*100
Maka nilainya 100
Siswa B
Pertemuan 1 mengisi
Pertemuan 2 tidak mengisi
Maka Poin =:15
Nilai (15/30)*100
Maka nilainya 50

N.
Refleksi Diri ditampilkan disini
https://penamrbams.id/poin-refleksi-diri-kelas-8a-smp-taruna-bakti-bandung-semester-ganjil-ta-2023-2024/ .Manfaat dari Refleksi Diri bagi narasumber sebagai guru bisa Mengetahui apa yang dilakukan di kelas. Contoh diatas saat narasumber harus mengerjakan tugas lain dan tidak berada di kelas, narasumber bisa tetap Mengetahui proses pembelajaran.Setiap  postingan 1 halaman untuk satu minggu. Minggu sebelumnya bisa dilihat di halaman sebelumnya.Jadikanlah blog/webblog/website yang kita miliki bisa menjadi penunjang proses pembelajaran. Silahkan blog penamrbams.id bisa dijadikan rujukan bagi yang membutuhkannya.

Terakhir narasumber menjadikan website untuk meminta feedback pembelajaran.

Hasilnya bisa dilihat disini
1. Perasaan siswa belajar bersama Mr. Bams
https://penamrbams.id/perasaan-siswa-belajar-bersama-mr-bams-.

Jumat, 24 November 2023

PEMANFAATAN PMM SEBAGAI MEDIA MENULIS

 

Tidak terasa  KBMN PGRI malam hari ini tanggal 24 Nopember sudah menginjak pertemuan ke 18,dengan dibersamai moderator Sigid PN,SH dan moderator ibu Helwiyah,S.Pd.,M.M dengan tema Pemanfaatan PMM sebagai media menulis.

Platform Merdeka Mengajar adalah Platform Edukasi  yang diluncurkan oleh Kemendikbudristek pada 11 Februari 2022 ( Merdeka Mengajar  epidsode 15 ) sebagai salah satu dukungan  dalam implementasi Kurikulum MerdekaUntuk masuk pada platform PMM kita dapat log in dari browser  https://guru.kemdikbud.go.id 

Manfaat PMM

1.Menambah inspirasi mengajar

2.Kompetensi guru meningkat

3.Kaya ide saat berada di kelas

4.Menjadikan kelas menyenangkan

5.Menyimpan dokumen secara daring

6.Kemudahan dalam mengajar

7.Muncul konsep profil pelajar pancasila

8.Meningkatkan penilaian raport pendidikan

Kurikulum merdeka memiliki 2 modul dimana setiap modul akan berisi beberapa  video materi, diikuti latihan pemahaman dan diakhiri refleksi,Jika 1 modul telah selesai, muncullah post test.
ini pula yang menjadi tantangan  walau soal post test hanya sedikit, namun harus difahami betul jika salah bisa mengulang, namun soal akan berubah dan berputar,jika 2 modul dan post testnya sudah selesai, maka akan muncul tagihan untuk membuat aksi nyata dari isi tiap modul.

Aksi nyata hrus dibuat mengikuti panduan tiap modul, lengkapi sesuai yang diminta jangan dikurangi jika ingin lolos validasi dn mendapat sertifikat.Aksi nyata dalam bentuk pdf maksimal 10 MB,Harus dilengkapi dokumentasi, Umpan balik, deskripsi dan konten harus sesua tema yang dipillih,Jika setelah dikirim harus perbaiki aksi nyata, lakukan  perbaikan atau bisa ajukan  banding.Sebenarnya saat kita menuliskan refleksi tiap modul dan membuat aksi nyata, kita sudah  menunjukkan kemampuan menulis

Jika kita memilih artikel ,maka hanya dokumen yang bisa dikirim namun jika  kita pilih misalnya karya praktik pembelajaran , karya lainnya, praktik baik ...bisa dalam bentuk video.PMM sangat efektif bagi kita sebagai penulis.Tulisan kita selama ini di media online , dapat kita bagikan juga di sini tanpa sensor plagiat karena kita tidak ada unsur komersil

Yang sudah kita jadikan bukti karya di PMM berarti sudah kita ikhlaskan untuk  dimanfaatkan oleh orang lain termasuk di ATM(amati,tiru,modifikasi).PMM merupakan sumber belajar  dengan paket lengkap yang dapat dimanfaatkan para guru untuk belajar, mengajar dan berkarya.
Semangat terus bapak ibu guru, pahlawan tanpa jasa yang akan terus mengabdi bagi peserta didik demi terwujudnya Profil Pelajar Pancasila,insya Alloh semangat.

Rabu, 22 November 2023

WRITING BY HEART


 Malam hari ini tanggal 22 Nopember 2023 KBMN PGRI menginjak pertemuan ke 17,dengan moderator Arofah Afifi,S.Pd dan moderator Mutmainah,M.Pd temanya WRITING BY HEART.

Apa itu Writing by Heart?

Sejatinya menulis adalah ketrampilan tertinggi setelah membaca dan berbicara.
Menulis dengan hati artinya jadikan hati sebagai inspirasi saat menulis.
Jadikan hati sebagai sumber untuk mengolah ide dan inspirasi yang disampaikan melalui tulisan.

Otak dan pikiran hanyalah alat dari proses menulis yang bersumber dari hati tersebut.

Tulisan adalah jiwa ,setiap yang berjiwa pasti bisa menulis,tulislah dengan hati dan akan sampai ke hati.

Tips menulis dengan hati

1.Libatkan emosi.

2.Libatkan panca indera

3.Tulis sesuatu yang kita sukai

4.Jangan mengharap pujian

5.Who dan     Do

6.Read and read

7.Jujur

8.Konsisten

Manfaat menulis dengan hati

1.Lebih menyentuh pembaca.

2.Memiliki nyawa dan dapat dirasakan oleh pembaca.

3.Lebih mudah menyusun cerita.

Narasumber memberi tantangan kepada peserta untuk menulis satu paragraf dengan klue gambar seorang anak pengemis,dan beragam pendapat dari peserta KBMN PGRI sehingga materi malam ini sangat menghibur.

Senin, 20 November 2023

MENULIS BUKU CERITA DIGITAL #16

 

Malam ini Senin 20 Nopember 2023 kelas KBMN PGRI masuk pertemuan ke 16 dibersamai oleh moderator Raliyanti dan Narasumber Nur Dwi Yanti,S.Pd.M.Pd.

https://s.id/Dig_Buku      https://heyzine.com/flip-book/49e8ee85a2.html

Didunia digital saat ini menjadi bagian dari hari-hari kita tua muda semua akrab dan tidak lepas dari digital.Dalam kepenulisan erapaper mode telah tergantikan dengan era digital,untuk e book atau buku digital menjawab tantangan era sekarang,

Buku digital mulai booming di era pandemi 19 digunakan untuk berbagi informasi yang menarik melalui online,e book bisa disertai voice dan desain grafis yang menarik

Di Indonesia buku digital banyak menggunakan pdf,karena format ini bersifat pleksibel dan banyak aplikasi pendukungnya.

Pembuatan format digital bisa dilakukan disigi,scribus.ms office.photoshop,canva ai atau aplikasi lain yang mendukung.

Buku digital bisa juga disajikan dalam bentuk video dan plif HTML.

Selanjutnya narasumber banyak berinteraksi dengan peserta dan mempraktikan langsung cara membuat gambar ilustrasi maupun pliftbook menggunakan aplikasi canvaAI.

Jumat, 17 November 2023

KONSEP BUKU NONFIKSI

 

Kelas Belajar Menulis Nusantara PGRI pertemuan ke 15 gelombang 30,di bersamai oleh moderator Yandri Novita Sari,S.Psi dengan narasumber Ibu Musiin,M.Pd.

Buku nonfiksi merupakan buku yang dibuat berdasarkan fakta dan kenyataan.Isi dari buku nonfiksi adalah informasi,pengetahuan atau wawasan.Tujuan penulisan buku nonfiksi ialah menyajikan temuan baru atau penyempurnaan dari informasi yang sudah ada.Pembuatannya tidak rumit jika tahu ilmu dan teknisnya.

Pengertian buku nonfiksi menurut KBBI adalah yang tidak bersifat fiksi,tetapi berdasarkanfakta dankenyataan,ini yang membuat buku nonfiksi sering dijadikan sumber informasi para pembaca.Bahasa yang digunakan biasanya bahasa denotatif atau bahasa sebenarnya,jadi prembaca dapat langsung memahami maksud dari isi buku.Ada 3 pola dalam penulisan buku nonfiksi

1.    Pola Hierarkis (Buku disusun berdasarkan tahapan dari mudah ke sulit atau dari sederhana ke rumit)
Contoh: Buku Pelajaran
2.    Pola Prosedural (Buku disusun berdasarkan urutan proses.
Contoh: Buku Panduan
3.    Pola Klaster (Buku disusun secara poin per poin atau butir per butir. Pola ini diterapkan  pada buku-buku kumpulan tulisan atau kumpulan bab yang dalam hal ini antarbab setara)

Jenis-jenis buku nonfiksi
1.    Ensiklopedia
2.    Buku Motivasi
3.    Biografi (Kisah Epik Sukarno)
4.    Autobigrafi (Alex Ferguson)
5.    Kamus
6.    Buku Pelajaran
7.    Buku Pengembangan Diri
8.    Buku panduan
9.    Laporan Jurnalisme
10.    Makalah akademik

Proses penulisan buku terdiri dari 5 langkah

1.    Pratulis
2.    Menulis Draf
3.    Merevisi Draf
4.    Menyunting Naskah
5.    Menerbitkan

Langkah Pertama
 Pratulis

1.    Menentukan tema
2.    Menemukan ide
3.    Merencanakan jenis tulisan
4.    Mengumpulkan bahan tulisan
5.    Bertukar pikiran
6.    Menyusun daftar
7.    Meriset
8.    Membuat Mind Mapping
9.    Menyusun kerangka

Untuk melanjutkan dari tema menjadi sebuah ide yang menarik, penulis bisa mendapatkan dari berbagai hal, contohnya
1.    Pengalaman pribadi
2.    Pengalaman orang lain
3.    Berita di media massa
4.    Status Facebook/Twitter/Whatsapp/Instagram
5.    Imajinasi
6.    Mengamati lingkungan
7.    Perenungan
8.    Membaca buku

BAB 1 Penggunaan internet di Indonesia

A.    Pembagian Generasi Pengguna Internet
B.    Karakteristik Generasi Dalam Berinternet
BAB 2 Media Sosial
A.    Media Sosial
B.    UU ITE
C.    Kejahatan di Media Sosial
BAB 3 Literasi Digital
A.    Pengertian
B.    Elemen
C.    Pengembangan
D.    Kerangka Literasi Digital
E.    Level Kompetensi Literasi Digital
F.    Manfaat
G.    Penerapan Literasi Digital Pada Lintas Geerasi
H.    Kewargaan Digital

BAB 4 Ekosistem Literasi Digital Di Nusantara
A.    Keluarga
B.    Sekolah
C.    Masyarakat
BAB 5 Literasi Digital Untuk Membangun Digital Mindset Warganet +62
A.    Perkembangan Gerakan Literasi Digital Di Indonesia
B.    Literasi Digital Tanpa Digital Mindset Di Indonesia
C.    Membangun Digital Mindset Warganet +62

Anotomi Buku
1.    Halaman Judul
2.    Halaman Persembahan (OPSIONAL)
3.    Halaman Daftar Isi
4.    Halaman Kata Pengantar (OPSIONAL, minta kepada tokoh yang berpengaruh)
5.    Halaman Prakata
6.    Halaman Ucapan Terima Kasih (OPSIONAL)
7.    Bagian /Bab
8.    Halaman Lampiran (OPSIONAL)
9.    Halaman Glosarium
10.    Halaman Daftar Pustaka
11.    Halaman Indeks
12.    Halaman Tentang Penulis

Langkah kedua
Menulis Draf
1.    Menuangkan konsep tulisan ke tulisan dengan prinsip bebas
2.    Tidak mementingkan kesempurnaan, tetapi lebih pada bagaimana ide dituliskan

Langkah ketiga

Merevisi Draf
1.    Merevisi sistematika/struktur tulisan dan penyajian
2.    Memeriksa gambaran besar dari naskah.

Langkah keempat
Menyunting naskah (KBBI dan PUEBI)
1.    Ejaan
2.    Tata bahasa
3.    Diksi
4.    Data dan fakta
5.    Legalitas dan norma

Hambatan-hambatan dalam menulis
1.    Hambatan waktu
2.    Hambatan kreativitas
3.    Hambatan teknis
4.    Hambatan tujuan
5.    Hambatan psikologis

Cara mengatasi
1.    Banyak membaca
2.    Mencari inspirasi di lingkungan sekitar, orang sekitar atau terkait dengan nara sumber.
3.    Disiplin menulis setiap hari


Rabu, 15 November 2023

LANGKAH MENYUSUN BUKU SECARA SISTEMATIS #14

 

Pada malam hari ini KBMN PGRI memasuki pertemuan ke 14 di bersamai oleh moderator Lely Suryani,S.Pd.SD dengan narasumber Yulius Rama Patandean,S.Pd,dengan tema Langkah menyusun buku secara sistematis.Bagaimana menyusun buku?menurut nara sumber sebatas pengalaman selama menulis buku.Kita semua tentunya menulis hampir setiap hari sadar atau tidak,karena sering posting tulisan di media sosial,tulisan itu ide kita yang bisa dipoles menjadi karya yang bermanfaat yakni menjadi tulisan buku.Sudah sejauh mana peserta untuk naskah tulisan calon buku mungkin sebatas judul,outline atau belum samasekali.Semua tulisan bisa menjadi naskah buku ,jika naskahnya sulit diterbitkan menjadi naskah antologi.Langkah pertama kumpulkan semua naskah yang ada ,berikan judul untuk menjadi judul bab,jika memungkinkan buatlah sub judul agar mudah dikembangkan.Jika naskahnya sudah ada satu dua paragraf idenya habis maka sederhanaka kalimatnya.Hidari kalimat majemuk dan kompleks gunakan kalimat sederhana,satu kalimat memuat maksimal 9 kata,untuk kalimat berikutnya upayaka ambil satukata dari kalimat sebelumnya untuk menjadi bahan kalimat berikutnya.Cara lain yang narasumber gunakan mengembangkan ide atau melakukan elaborasi  menggunakan contoh supaya lebih muda di pahami pembaca.Ketika naskah sudah siapnsaatnya melakukan pengeditan untukmenjadi draf buku yang sudah dilengkapi daftar isi,halaman,indeks,daftar pusaka dll.Cara membuat daftar isi,ktipan indeks dan daftar pusaka otomatis terdapat pada youtube 11) Untuk membuat bagian-bagian itu sistematis, saya biasa melakukannya dengan cara yang ada di video ini: https://youtu.be/eePQwyHAcjw?si=qspU9eumtqSZBU7r.atau 12) Atau lewat video ini: https://youtu.be/jXPr59aWJSc?si=-S08CTnr8IG-dm9H atau melatihnya seperti ini 13) Bisa juga melatihnya seperti pada video ini: https://youtu.be/mS8bfNZT-rA?si=yZsntpxVIbPLwA9M.

Narasumber lebih memilih fasilitas dari MsWord untuk membuat naskah tersusun sistematis dibandingkan dengan aplikasi. Dengan fitur MsWord, pengeditan dan penataan naskah bisa tanpa jaringan internet. Mungkin ada teman-teman yang aktif menggunakan software seperti Sotero atau Mandeley. Itu bisa juga digunakan.Teruslah menulis dengan cara masing-masing. Jangan berhenti menulis agar bisa menjadi bagian dari peradaban. Tinggalkan jejak yang mulia dan murah meriah di dunia dengan menulis.

Sesi selanjutnya tanya jawab.Richaatun Pemalang

Saya mau bertanya, bagaimana membuat sub -sub agar menjadi kerangka cerita yang menarik?Saya sering sekali mempunyai ide, tapi jadi wagu(ga bagus, terlalu dipaksakan) saat menulis,hehe

 Buat Richaatun Pemalang. Tiap Sub Judul merupakan bagian dari judul besar yang dibuat. Contoh: Judul: Mencintai.
Sub Judul 1: Mencintai Karena Jodoh
Sub Judul 2: Mencintai Karena Terpaksa
Sub Judul 3: Mencintai Karena Materi
 Sehingga tiga sub judul adalah elaborasi dari judul Utama

Pertemuan kali ini ditutup narasumber dengan sebuah pesan Menulislah dan jadilah bagian dari peradaban.


Senin, 13 November 2023

KAIDAH PANTUN #13

 

Senin malam tanggal 13 November 2023 ini kelas KBMN memasuki pertemuan ke 13 dengan moderator Helwiyah,S.Pd.MM dan narasumber Miftahul Hadi,S.Pd.

Soal pantun pasti ingatan kita tertuju pada saudara kita di pulau Sumatera yaitu suku melayu,namun sebenarnya pantun tersebar diseluruh Indonesia.Menurut Suseno di Tapanuli pantun dikenal dengan nama ende-ende,sedangkan di suku sinda pantun dikenal dengan nama paparikan.Pada masyarakat Jawa pantun dikenal dengan sebutan parikan.

Pantun sering kita kenal saat pidato atau sambutan,namun yang menghawatirkan pantun digunakan untuk mengolok-olok orang lain.Pantun telah ditetapkan sebagai warisan budaya tak benda tahun 2014,menyusul tanggal 17 Desember 2020 ditetapkan warisan budaya tak benda oleh UNESCO pada sesi ke 15 intergovernmental comittee for the safeguarding of the intangible cultural heritage.Pantun harus terus dikaji ,ditulis sehingga lestari di masyarakat.Pantun menurut Renward Branstetter berasal dari kata pan yang merujuk pada sifat sopan,dan kata tun dapat diartikan sebagai pepatah dan peribahasa.

Pantun termasuk puisi lama yang terdiri dari empat baris atau rangkap ndua baris pertama disebut pembayang atau sampiran dan dua baris kedua disebut dengan maksud atau isi(yunos.1966.Bakar 2020).Fungsi pantun dalam kehidupan sehari-hari yaitu digunakan dalam komunikasi sehari-hari,sambutan dalam pidato ,menyatakan perasaan,lirik lagu,perkenalan,berceramah atau dakwah.Fungsi pantun juga sebagai alat pemelihara bahasa,sebagai penjaga fungsi kata dan kemampuan menjaga alur berfikir.Pantun melatih seseorang berfikir tentang makna kata sebelum berujar,secara sosial pantun memiliki fungsi pergaulan yang kuat,pantun menunjukan kecepatan seseorang dalam berfikir dan bermain-main kata,dan secara umum sebagai alat penguat penyampaian pesan.

Ciri-ciri pantun: Satu bait terdiri atas empat baris,satu baris terdiri atas empat sampai lima kata,satu baris terdiri atas delapan sampai dua belas suku kata,bersajak a-b-a-b,baris pertama dan kedua disebut sampiran atau pembayang,baris ketiga dan keempat disebut isi atau maksud.

Cara mudah menulis pantun

1. Memahami karakteristik/ciri-ciri pantun

2. Menguasai perbendaharaan kata

3.Menulis isi pantun

4.Menulis sampiran

Setiap akhir baris pertama ,kedua dan ketiga memberi tanda koma untuk membedakan tiap barisnya.


Jumat, 10 November 2023

Hadirnya Islam mendamaikan Nusantara

 Para penyebar Islam di Nusantara mereka berdakwah dengan penuh semangat dan keikhlasan.Mereka menyebarkan Islam dengan berbagai cara diantaranya:

1.Perdagangan

Proses penyebaran Islam melalui jalur perdagangan dilakukan pada abad ke 16 M.Para pedagang berasal dari Arab,Persia dan India.Para pedagang muslim menggunakan kesempatan itu untuk berdakwah menyebarkan agama Islam.Mereka memiliki akhlak mulia,santun,dapat dipercaya dan jujur yang menjadi daya tarik sehingga banyak penduduk Nusantara sukarela masuk Islam

2.Perkawinan

Sebagian pedagang Islam ada yang menikah dengan wanita pribumi terutama putri bangsawan atau raja.Disebabkan pernikahan banyak keluarga bangsawan masuk Islam.Sehingga para pedagang menetap dan membentuk perkampungan muslim yang di sebut Pekujon.

3.Pendidikan

Para mubaligh mendirikan lembaga pendidikan Islam di Nusantara yang berdiri sejak pertama kali Islam masuk Indonesia.Nama lembaga itu berbeda ditiap daerah diAceh dikenal meunasah,Dayah,danRamgkang,di Sumatera Barat ada Surau,di Kalimantan ada Langgar,dan di Jawa dikenal dengan nama Pondok Pesantren.Disanalah berlangsung pembinaan,pendidikan dan kaderisasi bagi calon Kiai atau Ulama.Mereka tinggal di asrama dalam waktu tertentu menurut tingkatan kelasnya.

4.Hubunga Sosial

Para mubaligh sangat pandai dalam menjalin hubungan sosial denganasyarakat ,mereka tinggal menetap dan berbaur dengan masyarakat melalui kegiatan sosial.Sikap mereka mempunyai Akhlakul Karimah,silaturahmi,gotong royong dan menyebarkan Islam dengan cara bijaksana.

5.Keseniaan

Sebelum Islam datang kesenian dan kebudayaan Hindu Budha. telah mengakar di masyarakat.Keseniaan tersebut tidak dihilangkan justru digunakan sebagai sarana dakwah.Cabang seni yang dikembangkan diantaranya seni bangunan,seni pahat,seni ukir,seni musik dan seni sastra.Seni bangunan misalnya mesjid,mimbar,dan ukiran masih menunjukkan motif yang terdapat pada candi Hindu dan Budha.


PROOFREADING SEBELUM MENERBITKAN TULISAN #12

 

Malam ini tidak terasa KBMN PGRI sudah memasuki pertemuan ke 12,dengan dibersamai oleh moderator bu Arofiah Afifi dan narasumber  bapak Susanto,S.Pd,dengan tema Proofreading sebelum menerbitkan tulisan.

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama setiap kata pada judul artikel kecuali kata tugas seperti di,ke,dari,dan,yang dan untuk,yang tidak terletak pada posisi awal.Tentang ketentuan menuliskan numeralia atau kata bilangan pada awal kalimat susunan kalimat tersebut harus diubah agar kalimat tidak diawali dengan angka.Contoh kalimat proofreading kalimat apapun di ubah menjadi apa pun.

Yang melakukan proofreading atau mengoreksi tulisan adalah penulis dan orang lain(profesional).Cara melakukan  proofreading naskah sendiri dengan cara:

-Menetralkan perasaan terhadap tulisan sendiri,diamkan naskah beberapa waktu

-Membaca dulu seluruh naskah yang sudah ditulis sebelum mengedit agar tidak salah asumsi.

- Membaca saltik(typo),istilah,EYD,struktur,kelogisan.

-Membaca dengan bersuara (enak,mengalir)

Dalam kalimat kita harus menulisnya dengan konsisten contoh yang tidak konsisten bapak dan ayah,aku dan saya.Kalimat yang digunakan harus efektif seperti di sebuah cafe starbuck di tulis  di Cafe Starbuck.

Melakukan proofreading bukan menjadikan kata atau kalimat pada tulisan menjadi baku,yang kita lakukan mengoreksi kesalahan mikro dalam tulisan.

Rabu, 08 November 2023

MENGELOLA MAJALAH SEKOLAH

 

Pertemuan ke 11 KBMN PGRI kali ini dengan moderator Nur Dwi Yanti,M.Pd dengan moderator Widya Setianingsih,S.Ag dengan tema Mengelola Majalah Sekolah.

Majalah adalah terbitan berkala yang isinya meliputi berbagai liputan jurnalistik,pandangan tentang tofik aktual yang patut diketahui pembaca,menurut waktunya ada majalah bulanan,tengah bulanan,mingguan dan sebagainya.Menurut isinya dibedakan atas majalah berita,anak-anak,wanita,remaja,olahraga,sastra,ilmu pengetahuan tertentu dan sebagainya.Menurut narasumber majalah memiliki susunan daftar isi yang hampir sama.rincian isi majalah ini akan memudahkan kita untuk menyusun setiap halaman majalah.Menurut wikipedia daftar isi majalah antara lain isinya:

1.Nomor edisi keterangan edisi dan tanggal terbit

2.Halaman menunjukan posisi halaman sebuag rubrik

3.Rubrik menunjukan isi rubrik

4.Isi ;tema yang ada dalam sebuah rubrik satu rubrik bisa beberapa tema.

5.Jumlah halaman: menunjukan jumlah halaman sebuah rubrik

6.Penulis adalah penulis dari sebuah tulisan

7.Deadline: waktu tulisan yang akan dimuat majalah

8.Keterangan: penjelasan dari halaman yang ada di sebuah rubrik.

Susunan redaksi Majalah sekolah

1.Penasehat yaitu yayasan

2.Penananggung jawab: Kepala Sekolah

3.Pemimpin redaksi editor in chief

4.Editor

5.Reporter

6.Fotografer

7.Layout

8.Bendahara

Langkah-langkah menerbitkan majalah sekolah

1.Menyatukan ide dan gagasan

2.Mengajukan profosal

3.Membuat rancangan

4.Mencari rekanan pendukung percetakan,sponsor

Manfaat Majalah Sekolah

1. Sebagai sarana komunikasi sekolah dengan wali murid dan siswa

2.Media komunikatif sekolah

3.Wadah kretifitas guru dan siswa

4.Sarana publikasi sekolah di masyarakat

5.Menjadi kebanggaan sekolah

Hal yang harus diperhatikan membuat majalah sekolah

1.Membuat nama majalah

2.Menentukan artikel yang akan ditampilkan

3 Mengajukan ISBN

4.Menentukan bahasa yang dipakai dalam majalah

5.Carilah tema dari yang lago booming

6.Cover dan layout menarik

7.Pembiayaan yaitu murni dari siswa,BOSDA atau sponsor

8.Percetakan

9.Upgrade ilmu secara kontinyu

10.Pupuk kekompakan team

Senin, 06 November 2023

KIAT MENULIS CERITA FIKSI

 

Kegiatan KBMN 30 kali ini dibersamai oleh moderator Bapak Ahmad Soleh dam Narasumbernya bapak Sudomo,S.Pt dengan judul Kiat Menulis Cerita Fiksi.

Pada pertemuan ke 10 malam ini,moderator menerangkan syarat untuk bisa menulis cerita fiksi

1.Komitmen dan niat yang kuat

2.Kemauan dan kemampuan melakukan riset

3.Banyak membaca cerita fiksi

4.Mempelajari KBBI dan PUEBI

5.Memahami dasar-dasar menulis cerita fiksi

6.Siap menjaga konsistensi menulis cerita fiksi

Dasar-dasar menulis cerita fiksi salah satunya mengenal unsur unsur pembangun cerita yaitu tema ,premis,latar/setting,penokohan,alur/plot dan sudut pandang.Menurut beliau premis adalah ringkasan cerita fiksi dalam satu kalimat yang terdiri dari karakter,tujuan tokoh,rintangan dan resolusi.

Daru satu kalimat penulis bisa mengembangkan menjadi satu cerita utuh karena meskipun satu kalimat premis merangkum cerita secara keseluruhan.Di dalam premis juga terdapat unsur pembangun cerita fiksi dari contoh premis bisa kita uraikan menjadi tokoh,penyihir muda ,tujuan tokoh,membebaskan dunia ,tantangan,penyihir jahat,resolusi dunia aman dari penyihir jahat

Selanjutnya narasumber memberikan tips mudah menulis cerita fiksi

1.Niat menulis dan komitmen menyelesaikannya

2.Perbanyak membaca cerita fiksi karya orang lain

3.Menentukan ide dan tema cerita fiksi

4.Membuat kerangka/outline

5.Mulai menulis

6.Melakukan swasunting

Selanjutnya sesi tanya jawag

1.Dari Nur Hidayati SMAN 3 Tegal pertanyaannya bagaimana untuk bisa menumbuhkan imajinasi agar dalam menulis cerita fiksi bisa dapat marwahnya.jawaban narasumber niat menulis adalah modal kuat kiatnya mulailah menulis cerita fiksi ,selesaikan tulisannya.minta masukan,lakukan perbaikan,publikasikan.

2.Dari Sumarni RA AZAHRA Pertanyaannya bagaimana cara membuat judul cerita?

jawabannya untuk membuat judul pastikan merangkum isi cerita judul yang unik,judul sebaiknya  dibuat setelah tulisan selesai.

3. Yulianto katindo SMPN 1 Kesu Toraja utara,Hal apa yangpertama dilakukan dalam menulis cerita fiksi

Jawabannya hal pertama adalah menentukan ide/tema

cara menulis fiksi yang baik tentu saja mengikuti aturan dasar dalam membuat cerita fiksi dan tentulah 

mengikuti aturan .

Sabtu, 04 November 2023

7 Cara Hidup Hemat Ala Jepang

 

Kehidupan orang Jepang sangat unik untuk di pelajari,salah satunya budaya mereka dalam kehidupan sehari-hari.Kehidupan mereka perlu kita contoh pada gaya hidup mereka yang tidak brlebih-lebihan dalam setiap aspek,contohnya dalam kehidupan sehari-hari.

Kali ini penulis menyoroti 7 cara hidup hemat ala Jepang

1.Menggunakan transportasi umum

Kalau kita perhatikan jalan-jalan di jepang kebanyakan mereka menggunakan alat transportasi umum atau sepeda,sehingga meskipun negera mereka maju ,kebanyakan kaya-kaya tapi tidak mau menampakan kekayaannya,tidak suka menghambur-hamburkan uang ,hidup boros  tetapi mereka suka kerja keras,dan mereka sangat gigih apabila menginginkan sesuatu.

Menurut mereka bepergian dengan transportasiumum lebih hemat,mengurangi polusi udara dan kalau kita perhatikan apabila mereka mau masuk kendaraan dengan antri tidak saling mendahului,itulah budaya yang mungkin di negara kita belum bisa mencontohnya,mereka merasa malu apabila tidak bisa antri meskipunilmu sedikit,mereka mengutamakan adab dulu sebelu pengetahuan berbeda dengan kebanyakan negara menuntut ilmu tinggi-tinggi tetapi melupakan adab sopan santun.

2.Menekan sewa biaya tempat tinggal

Tempat tinggal bukan segalanya bagi mereka ,sehingga rumah mereka sederhana tetapi tabungannya selangit,berbeda dengan kebanyakan negara lain yang memprioritaskan tempat tinggal,membangun rumah yang megah meskipun uangnya dari meminjam di bank.

3.Membuat daftar Belanja

Ketika mereka akan berbelanja ,mereka selalu membawa catatan daftar belanja,merencanakan dari rumah barang yang akan mereka beli,jarang mereka membeli barang dengan spontan karena yang mereka utamakan kegunaan barang yang mereka beli dari yang mereka rencanakan,prinsif mereka lebih baik mahal tapi bagus,awet tahan lama daripada murah tapi daya tahannya sebentar.

4.Selalu membawa botol minuman

Budaya membawa botol minuman sudah lumrah kalau kita perhatikan dikalangan orang jepang dari anak TK sampai pekerja.mereka tidak malu untuk menenteng botol minuman kemanapun mereka pergi.mereka hidup hemat meskipun untuk pengeluaran yang sedikit.

5.Membawa bekal makanan

Sudah lumrah kalau kita perhatikan kehidupan di jepang,apabila berekreasi selalu membawa bekal dari rumah,menurut mereka makanan yang mereka bawa dari rumah lebih higienis dan lebih murah daripada makanan yang ada direstoran.sehingga restorandi negeri sakura tersebut kebanyakan di penuhi oleh wisatawan luar negeri

6.Menjalani gaya hidup minimalis

Gaya pakaian mereka stailist tapi tidak glamour ,mereka sangat sederhana dalam berpakaian,isi perabotan mereka sederhana malahan kebiasaan mereka selalu menyimpan barang yang sedikit tetapi manfaat,barang yang tidak ada gunanya di singkirkan dari rumah mereka.Bentuk rumah mereka juga sangat sederhana tetapi rapi ,bersih dan indah.

7.Menabung dengan tekhnik kakeibo.

Cara menabung mereka sangat unik,dan perlu kita tiru yaitu tekhnik kakeibo:

-Mempertimbangkan dengan matang sebelum membeli barang.

-Sering mengecek saldo rekening.

-Bertransaksi dengan uang tunai.

-Membuat pengingat di dompet

-Menganalisis kebiasaan dalam menggunakan uang.

Akhirnya penulis mengajak pembaca yang budiman,mari kita hidup hemat ala Jepang,semoga dengan budaya ini kehidupan kita makin bahagia.


Jumat, 03 November 2023

MENULIS ITU MUDAH#9

 

Malam ini  KBMN menginjak pertemuan yang ke 9 dengan moderator Purbaniasita Kusumaning Sedyo,S.Pd dengan narasumber Prof.Dr.Ngainun Naim.

Di awal pembelajaran beliau mengatakan menulis itu mudah bagi yang bisa dan biasa.sulit bagi yang belim bisa dan belum biasa.Jika ingin mudah menulis maka langkah kesatu  membangun oftimis,optimis yang akan mengantarkan menulis itu menjadi mudah.optimis bisa mengubah kesulitan menjadi tantangan.Yang kedua mulailah menulis hal-hal yang sederhana,misalnya menulis pengalaman atau kegiatan kita,ataupun menulis tentang perjalanan.Yang ketiga menulis dengan target sederhana,misalnya satu hari lima paragraf.Memang beliau sangat sibuk tapi selalu menyempatkan untuk menulis di blog.Beliau mempunyai 2 blog dan memiliki akun di kompasiana.Kemudian rajin mencari sumber inspirasi menulis jangan pasif atau menunggu ide datang.Ide harus dicari jangan dinanti dengan diam.Cara mencarinya dengan asah kepekaan.,kunjungi blog demi blog cermati dan kritisi.Langkah lainnya dengan banyak membaca.Semakin banyak membaca stok menulis semakin banyak dan ide akan semakin mudah ditemukan.Langkah selanjutnya meluangkan waktu untuk menulis jangan menunggu waktu luang mungkin 20 menit dalam sehari.Langkah selanjutnya menulis tanpa beban ini soal rasa butuh latihan untuk menikmati tahapan demi tahapan.

Sesi selanjutnya tanya jawab diantaranya dari Cica malang katanya apabila sudah menulis beberapa bab dan kehilangan ide apa langkah selanjutnya?jawabannya selalu semangat  berusaha ,tidak ada yang langsung lancar menulis.Pertanyaan kedua dari sri mulyati cianjur menurutnya dengan memulai membuat puisi apakah bisa mulai menulis?jawabannya menulis tidak perlu genre tertentu tulis saja dann publikasikan tidak perlu takut di kritik.Pertanyaan ketiga dari Cici Bandung bagaimana cara menjaga konsisten dalam gaya penulisan?jawabannya gaya penulisan perlu diperkuat dengan banyak membaca,rutinitas yang membosankan harus dilawan dengan langkah kreatif.jangan menyerah terus berlatih sampai mendapat hasil yang memuaskan.Menulis harus diimbangi dengan membaca,coba kita renungkan bagaimana logikanya meminta orang untuk banyak membaca tulisan yang kita buat padahal kita tidak suka membaca.Menulis itu butuh amunisi .bensin menulis adalah membaca.Pertanyaan keempat menurutnya apabila sudah bikin puisi m,inta di krisan tapi tidak ada yang menanggapi sehingga mood menulis turun pertanyaan kedua seorang penulis itu peka tapi sulit melupakan kesedihan ,bagaimana menurut prof?jawabannya menulis itu harus ikhlas biar tidak kecewa tidak perlubmenunggu reaksi atau komentar langkah selanjutnya membuat tulisan berikutnya,setiap tulisan yang kita buat mempunyai takdir sendiri jawaban yang kedua kebenarannya relatif bisa disetujui bisa tidak,kesedihan itu manusiawi namun jangan berlarut,menulis kesedihan menurut sebuah riset upaya katarsis yang bisa mengurangi beban.Pertanyaan kelima datang dari Bisma Jakarta manakah yang lebih baik menulis apa yang kita sukai atau orang lain sukai ,jawabanya keduanya baik,tapi kita harus realistis contohnya guru harus menghasil;kan karya ilmiyah.konon rasa suka ini bisa dikondisikan,contoh membuat karya ilmiah,beliau juga awalnya menulis artikel untuk koran juga menulis cerpen ketika menjadi dosen menambah genre lain buku ilmiah,penelitian dan artikel jurnal,awalnya berat tapi sekarang sangat menikmati.menurut beliau rasa suka perlu di kondisikan.Pertanyaan keenam dari fazar azhari garut  bagaimana membuat buku secara mudah efektif juga ringan menulisnya?Jawabannya bisa mempraktikannya dengan lima langkah yang sudah diterangkan bisa juga dengan membaca tulisan tentang salah satu strategi dalam menghasilkan buku.Pertanyaan ketujuh dari Zulkifli Aceh utara bagaimana cara menumbuhkan ide menulis secara cepat dan kiat apa saja yang dilakuka setiap objek yang dilihat menjadi tulisan?jawabannya ide itu dicari  cepat atau tidaknya sesuai kemauan dan kemampuan kita dalam mengasah kepekaan.tidak ada kiat secara praktis tapi kita harus rajin membaca dan mengasah dengan menulisnya,tetap semangat dan yakin ada manfaat dari yang kita lakukan. Kuliah malam ini ada closing statement dari narasumber menulislah dengan ikhlas karena bisa memberikan berkah dalam hidup.

Rabu, 01 November 2023

DOSA


 Manusia hidup di dunia tidak ada yang sempurna,pasti ada kekurangan berbeda dengan malaikat yang selalu benar.Ada beberapa sifat yang selalu merasuki jiwa manusia siapapun dia,diantaranya

1.Sifat Rububiyah atau sifat ketuhanan kadang merasa diri lebih dari orang lain dari segi kekayaan,pengetahuan,pengalaman ataupun kepemilikan lainnya,padahal sifat ini sangat dilarang oleh agama karena hak mutlak mempunyai sifat ini hanya AllohSWT.

2.Sifat Syaitoniyah yaitu sifat makhluk yang terkutuk kadang merasuki jiwa pikiran kita,maka ketika itu perilaku kita banyak ditunggangi oleh sifat syetan.Caranya sering-seringlah kita ingat kepada sang pencipta syetan,Alloh SWT

3.Sifat Sabuiyah yaitu sifat hewan buas sehingga kadang sifat kita sama seperti hewan buas mempunyai sifat egois,ingin menang sendiri kerjanya selalu ingin berkelahi ,pemarah serta sifat-sifat hewan buas lainnya.

4.Sifat Bahimiyah yaitu sifat hewan ternak,sehingga seseorang yang dihinggapi sifat ini kerjanya hanya makan,minum,tidur, mencari kesenangan tidak mau melakukan kewajiban sebagai hamba Alloh

Mudah-mudahan kita dijauhkan ndari sifat -sifat tersebut.

Cara mewujudkan kebebasan finansial bagi generasi Z


 Cara mewujudkan kebebasan finansial generasi Z atau merdeka finansial adalah sebuah kondisi seseorang terbebas dari berbagai utang.bisa mencukupi kebutuhan hidup dan tidak lagi pusing apabila ada kebutuhan.Supaya merdeka finansial,kita wajib memiliki perencanaan keuangan yang baik.Terdapat tahap- tahap kemerdekaan finansial diantaranya

1.Fase ketergantungan yaitu masih bergantung kepada orang lain.

2.Fase solvency sudah memiliki penghasilan karena baru masak kerja.

3.Fase stabilitas  keuangan seseorang mulai stabil

4.Terbebas dari berbagai utang

5.Fase aman ketika sudah memili  investasi 

6.Fase merdeka ,mereka merdeka finansial dengan mempunyai penghasilan fasif.

KOMITMEN MENULIS DI BLOG

 

Malam ini Rabu 1 November 20023 KBMN PGRI kali ini dibersamai oleh moderator pak Sim Chung wei,SP dengan moderator Drs. Dedi Dwitagama,M.si,dengan judul Komitmen Menulis di blog.Dan lebih seru di bersamai dengan Om Jay.

Ada seorang penanya apakah dalam blog bisa diisi  dengan berbagai materi,jawaban narasumber apa saja ditulis yang penting manfaat dengan berbagai strategi.Jadi isi blog bisa nano-nano  asal di beri label saja.Ada juga yang bertanya apakah bisa membuat blog yang berbayar.pengunjung banyak atau sedikit tergantung kita yang mengisinya,

Ketika kita sedang mentok istirahat dulu,apabila sedang ingin menulis,menulis saja sebanyak-banyaknya.Seperti yang dilakukan narasumber ketika sedang menunggu sesuatu bisa membuat hampir 10 artikel.Menurut beliau juga manusia tidak ada yang sempurna,maka menulislah meskipun tidak sempurna,malahan tulisan yang sudah dibukukan juga ada yang belum sempurna.

Awalnya narasumber kedatangan saudaranya yang berkunjung,saudaranya bilang kak sekarang ada tren orang nulis di blog,maka diruangan saya harus terus nyala wifi untuk menulis di blogspot.

MEMBUAT COVER BUKU YANG MENARIK

  Malam ini KBMN PGRI memasuki pertemuan yang ke 30 dengan moderator Ahmad Sholeh dan narasumber Fajar Trilaksono ,M.Pd dengan tema Membuat ...